Jumat, 08 Maret 2019

Leviathan

LEVIATHAN

Leviathan digambarkan sebagai monster Laut paling ganas dan paling merusak di muka bumi yang diciptakan oleh Tuhan, monster rasaksa dengan rupa mengerikan ini dikatakan memiliki kulit sangat keras yang bahkan mampu menghancurkan semua senjata yang ada di muka bumi, mata bercahaya digunakan untuk mengelilingi samudra dalam yang sangat gelap. Legenda Yahudi kuno mengatakan makanan Leviathan adalah 1 ekor paus setiap harinya. Leviathan termasuk jenis ular naga laut ( Sea Serpent ) yang terbesar dan didalam al kitab Leviathan merupakan sesuatu yang dianggap jahat.


Pada buku novel Moby-Dick, Leviathan merupakan ikan paus besar, dan pada bahasa Ibrani Modern, Leviathan berarti "paus". Dalam beberapa mitologi seperti Jepang dan Canaanite, Leviathan dikenal sebagai Dewa Lautan. Dan menurut beberapa sumber lain dikatakan bahwa leviathan adalah ular naga laut berkepala tujuh.


Dalam legenda Kristen, Leviathan sering dikaitkan dengan Iblis atau Setan sedangkan pada perjanjian lama Leviathan hanya dipersepsikan sebagai mahluk natural yang tidak ada hubungannya dengan Iblis ataupun Setan. Umat Kristen sendiri merujuk pada Al Kitabnya bahwa Leviathan adalah kebalikan dari penciptaan dan Leviathan memiliki sifat yang merusak serta mengacau, Thomas Aquinas bahkan menghubungkan Leviathan dengan salah satu dosa besar yaitu Iri, dan menyebutnya setan.


Mythologi Leviathan sendiri sepertinya berhubungan dengan kepercayaan Kanaan dan juga Mitos Ugarit. Dikisahkan bahwa mahluk yang disebut Lotan berdiam di air dan memiliki kepala tujuh, dalam Mitologi Ugarit sendiri Baal Hada menyerang Lotan dan berkelahi dengannya, Lotan pun berhasil dibunuh oleh Baal Hadad, Mitologi Ugarit menyebutkan bahwa Lotan mampu menghancurkan apapun, Lotan mampu memanggil banjir dan gelombang pasang tsunami.

Di Neraka, Leviathan dipercayai menghakimi orang orang yang penuh dosa besar atau orang yang mati tanpa pengakuan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar